Inilah Alasan di Balik Mengapa Usaha Franchise Banyak Dipilih

Usaha franchise saat ini menjadi salah satu bisnis yang cukup populer di masyarakat. Anda tentunya sudah banyak melihat gerai-gerai waralaba hadir di setiap sudut kota.

Bisnis ini dipilih bukan tanpa alasan, melainkan karena dinilai memiliki berbagai macam kelebihan jika dibandingkan dengan bisnis lainnya.

Makin banyaknya pihak yang menggeluti bisnis ini, tentu membuat orang bertanya-tanya: sebenarnya apa kelebihan dari bisnis franchise ini? Tak perlu bingung, karena beberapa alasan pemilihan bisnis franchise akan dibahas lebih lanjut di sini.

Apa Itu Franchise/Waralaba?

usaha franchise modal kecil

Sebelum membahas lebih lanjut mengenai alasan-alasan dibalik pemilihan usaha franchise, sebaiknya kita pahami bersama lebih dahulu tentang apa itu waralaba. Pasalnya, meskipun familier didengar, mungkin ada banyak orang yang masih belum memahami apa arti franchise itu sendiri.

Istilah franchise sebenarnya berasal dari bahasa Prancis yang memiliki arti hak atau juga kebebasan. Lebih lanjut, jika diterapkan dalam bisnis, usaha franchise sendiri berarti hak yang dimiliki untuk menjual suatu produk, jasa, atau layanan.

Secara umum, sebenarnya bisnis franchise merupakan ikatan usaha yang memperbolehkan pihak pembeli untuk mendistribusikan barang atau jasa yang telah dibelinya. Distribusi tersebut dibuat dengan menggunakan merek dan sistem dari penjual franchise tersebut.

Sistem ini pertama kali diperkenalkan tahun 1850-an. Pada saat itu, produk yang pertama kali diperkenalkan dalam bisnis waralaba adalah mesin jahit. Seiring dengan berkembangnya waktu, konsep bisnis ini pun banyak diterapkan oleh berbagai perusahaan di dunia.

Mengapa Usaha Franchise Banyak Dipilih?

usaha franchise 2019

Di atas sudah dijelaskan mengenai apa itu franchise dan juga sedikit sejarahnya. Sekarang saatnya membahas lebih lanjut mengapa usaha franchise saat ini banyak dipilih untuk digeluti.

Ternyata, ada beberapa alasan yang mendasari banyaknya peminat franchise ini. Selain keuntungan, tentunya, masih ada banyak lagi yang mendasari pemilihan usaha tersebut. Inilah beberapa di antaranya.

1.      Merek Sudah Dikenal

Alasan utama banyak yang memilih untuk memasuki dunia bisnis franchise adalah karena usaha yang satu ini sudah menggunakan merek yang dikenal masyarakat. Bahkan, tak jarang masyarakat telah memiliki brand awareness terhadap merek dagang tersebut.

Tentu hal ini akan membuat pemilik bisnis menjadi mudah memasarkan produknya. Kepercayaan terhadap produk tersebut tak perlu dibangun lagi dari awal. Hal berbeda akan terjadi kalau produk yang dipasarkan adalah produk baru.

Tahap-tahap seperti pengenalan produk untuk membangun kepercayaan pada pelanggan pun dapat dipercepat. Apalagi jika produk franchise yang dipilih sudah terkenal dengan suatu hal tertentu, ini akan semakin mempermudah pemasaran produk nantinya.

2.      Kemudahan Manajemen

Biasanya dalam usaha franchise, pihak pemilik bisnis tidak hanya memperoleh produk dari pihak pemberi franchise. Berbagai hal terkait dengan manajemen juga akan diberikan kepada pihak pembeli franchise.

Inilah yang kemudian membuat pihak pembeli franchise memiliki kemudahan dalam hal manajemen. Pasalnya, pembeli franchise tidak perlu memikirkan hal-hal terkait dengan manajemen produk dari nol, karena umumnya sudah ada SOP yang mengikat.

Pihak pembeli franchise pun tinggal menerapkan hal ini pada gerai yang telah dibuatnya. Bahkan tak jarang, ada yang kemudian menghadirkan fasilitas training untuk karyawan yang bekerja di gerai tersebut.

usaha franchise dibawah 10 juta

Kehadiran fasilitas traning lalu SOP untuk setiap gerai, utamanya dalam hal manajemen, juga memudahkan pihak pembeli franchise nantinya. Melalui hal-hal tersebut, gerai dapat dijalankan dengan lebih mudah.

3.      Lebih Efisien

Seperti yang telah disebutkan sebelumnya, dalam usaha franchise ada berbagai macam kemudahan yang dihadirkan untuk para pembeli lisensi. Cakupannya mulai dari kemudahan pengenalan produk hingga dalam hal manajemen ke depan.

Hal ini kemudian menghadirkan suatu bisnis yang dinilai efisien serta menghemat waktu. Bagaimana tidak? Jika biasanya bisnis baru membutuhkan banyak waktu untuk mengenalkan produk dan  menyusun manajemen, di sini hal tersebut dapat dimampatkan waktunya.

Hal ini kemudian dipandang sebagai alternatif bisnis yang dapat tumbuh dengan cepat dan praktis. Apalagi mengingat ada banyak pemberi franchise yang meminta calon pembelinya untuk menyiapkan hanya tempat dan juga modal saja, sedangkan sisanya sudah tertangani.

Kemudahan inilah yang menjadi salah satu pemicu larisnya bisnis franchise. Bisnis yang efisien, tidak menyita banyak waktu, serta praktis ini dianggap sebagai jalan keluar terbaik untuk yang ingin berbisnis namun bingung bagaimana cara memulai prosesnya.

Daftar Bisnis Franchise yang Populer dan Menjanjikan

usaha franchise go chicken

Ketiga alasan di atas menjadi dasar yang cukup menggiurkan, sehingga membuat banyak orang memilih menggeluti bisnis franchise. Mungkin bagi yang tertarik untuk mencoba bisnis ini masih bertanya-tanya, franchise model apa yang banyak digemari dan menghasilkan keuntungan saat ini.

Ada beberapa bisnis franchise yang dinilai cukup populer dan berpotensi menghasilkan banyak keuntungan. Beberapa bisnis tersebut antara lain sebagai berikut.

1.      Gerai Minuman

Usaha franchise yang akan dibahas pertama di sini adalah gerai minuman. Harus diakui jika gerai minuman hasil dari franchise saat ini sudah banyak menjamur dan dapat ditemukan di hampir setiap sudut kota.

Keputusan masyarakat untuk menggeluti bisnis ini bukan tanpa alasan, melainkan karena ini dianggap menjadi salah satu usaha yang cukup menjanjikan. Di sisi lain, tidak hanya menjanjikan keuntungan yang lumayan, namun juga dapat digeluti dengan modal yang terbatas.

Apalagi ada banyak pilihan franchise yang menawarkan minuman dengan berbagai merek dan jenis. Ini tentu dipandang menjadi peluang tersendiri oleh banyak orang.

2.      Gerai Makanan

Selain usaha minuman, rupanya usaha franchise yang populer selanjutnya tak jauh dari bidang kuliner. Usaha yang dimaksud adalah franchise makanan. Memang selain minuman, gerai franchise makanan menduduki peringkat selanjutnya sebagai waralaba yang cukup populer digeluti saat ini.

Tidaklah heran, mengingat kebutuhan akan makanan menjadi salah satu yang utama dan harus dipenuhi setiap harinya. Menarik pembeli dalam bisnis ini juga dinilai cukup mudah, apalagi untuk gerai makanan yang memiliki keunikan tersendiri.

Memang gerai makanan relatif sedikit lebih tidak praktis jika dibandingkan dengan gerai minuman. Pasalnya yang utama, lebih susah menjaga standar rasa yang dimiliki dari produk makanan ini. Namun di lain sisi, membuka gerai franchise makanan tidak membutuhkan modal besar.

3.      Produk Kecantikan

Produk kecantikan menjadi salah satu produk yang tak lekang oleh zaman. Kehadiran produk kecantikan seolah menjadi kebutuhan tersendiri yang wajib dipenuhi, utamanya bagi kaum wanita. Hal inilah yang membuat usaha franchise jenis ini menjadi populer dan banyak digeluti.

contoh usaha franchise indonesia

Franchise produk kecantikan hadir sebagai usaha untuk menjawab kebutuhan masyarakat yang ingin tampil cantik dan juga menarik. Ada berbagai produk kecantikan yang siap menjual lisensi franchise. Biasanya tidak hanya dalam bentuk produk, namun juga pelayanan kecantikan.

Pembahasan mengenai usaha franchise di atas tentu akan menambah pengetahuan Anda mengenai mengapa usaha yang satu ini banyak digeluti. Selain kemudahan, ada beragam hal lain yang siap memanjakan pemilik usaha ini. Jadi, apakah Anda tertarik terjun dalam dunia franchise juga?